Suasana sosialiasi |
Sejak awal 2018 ini, Tim Sosialiasi Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) STAINU Temanggung 2018-2019 terus melakukan blusukan ke berbagai daerah.
Selain yang sudah terlaksana di Batang, pada hari Rabu, 10 Januari 2018 ini, Tim Sosialisasi PMB STAINU Temanggung melalukan sosialisasi PMB di MA Mualimin Parakan, Temanggung.
Tim Sosialiasi PMB mengusung tema "Kuliah Hemat dan Berkualitas dengan Banyak Tawaran Beasiswa" yang diikuti pelajar dengan antusias.
Husna Nashihin, salah satu dosen STAINU Temanggung saat sosialisasi PMB di MA Mualimin Parakan Temanggung menegaskan bahwa melanjutkan perkuliahan di mana saja intinya sama. Sebab, kurikulum yang diterapkan sama, yaitu berbasis KKNI dan SNPT, begitu pula dengan STAINU Temanggung sebagai perguruan tinggi tersenior di Kota Tembakau.
Para siswa sangat termotivasi dan antusias dengan tawaran beasiswa, di antaranya ada beasiswa santri. "Kuliah di STAINU Temanggung, ada peluang bagi kawan-kawan untuk mendapatkan beasiswa, yaitu beasiswa siswa miskin, beasiswa prestasi, beasiswa tahfidz, dan masih banyak yang lainnya termasuk beasiswa Bansos," kata Sekprodi PIAUD itu yang juga diikuti oleh Rindra Puspitasari dosen dan anggota Lembaga Penjamin Mutu (LPM) STAINU Temanggung.
Hal serupa juga di kuatkan oleh Sigit Tri Utomo dosen dan Sekprodi PAI STAINU Temanggung bahwa untuk seleksi mahasiswa STAINU Temanggung tahun ini seleksinya lebih ketat karena banyak sekali tawaran beasiswa yang masuk.
Seperti diketahui, STAINU Temanggung memiliki sejumlah Prodi, yaitu pada Jurusan Tarbiyah ada Pendidikan Agama Islam (PAI), Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI), Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD), dan Manajemen Pendidikan Islam (MPI).
Sementara pada Jurusan Syariah ada Prodi Al-akwal Al-Syaksiyah (AS) dan Ekonomi Islam (ES).
Dalam sosialiasi itu, pelajar yang aktif bertanya dan merespon diberi souvenir menarik dari kampus. Mereka tampak tercerahkan dengan penjelasan dari Tim Sosialiasi PMB STAINU Temanggung 2018-2019. (tb33hi/rind).
Tambahkan Komentar