Jepara, TABAYUNA.com – Sat Lantas Polres Jepara secara kontinue melaksanakan giat binluh dan dikmas Lantas tentang UU No. 22 tahun 2009 UULAJ, dan cara aman ke sekolah serta safety riding kepada pelajar sekolah, Selasa 6 Februari 2018.
Kegiatan Binluh dan Dikmas Lantas, Cara Aman ke Sekolah serta Safety Riding di PLTU Tanjung Jati B, Sat Lantas Polres Jepara bekerja sama dengan PLTU Tanjung Jati B melaksanakan kegiatan pelatihan kepada pelajar SMK N 1 Bangsri, MA Matholbul Huda Mlonggo, SMA 1 Mlonggo kurang lebih diikuti 150 siswa maupun siswi.
Kaur Bin Ops Lantas IPTU Suyitno, SH mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan agar para siswa selalu tertib dalam berkendara dengan cara memupuk kesadaran para pelajar untuk menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas yang nantinya agar menjadi contoh untuk lingkungan sekitarnya.
Penyampaian dari Kasat Lantas Polres Jepara AKP I Putu Bagus Krishna Purnama., S.I.K melalui Kanit Dikyasa Lantas Ipda Sarmo, SH yaitu dengan diadakan giat binluh dikmas lantas serta safety riding secara kontinu yang dilaks di sekolah sekolah di Kab. Jepara diharapkan dengan adanya kegiatan ini agar nantinya dapat menekan angka laka lantas yang melibatkan pelajar sekolah. (TB44/HumasPolresJepara)
Tambahkan Komentar