Jakarta, TABAYUNA.com - Shopee, perusahaan e-commerce terdepan di Asia Tenggara dan Taiwan melihat adanya pertumbuhan signifikan selama bulan Ramadhan. Selama kampanye Big Ramadhan Sale, Shopee mencatatkan peningkatan transaksi hingga 3 kali lipat bahkan sejak awal minggu Ramadhan dimulai tahun ini dibandingkan tahun lalu. Dengan peluncuran in-app game ‘Goyang Hujan Emas’, Shopee mencatatkan peningkatan traffic tertinggi hingga lima kali lipat.
Chris Feng, CEO Shopee mengatakan, "Minggu pertama Ramadhan sudah sangat menjanjikan dan kami terus melihat adanya peningkatan transaksi. Kami berterima kasih atas dukungan dari pengguna kami sejauh ini, dan dengan adanya promosi dan penawaran yang lebih besar kami yakin dapat mencapai target satu juta pesanan setiap harinya selama periode Puncak Big Ramadhan Sale."
Beberapa fakta menarik dan hasil pencapaian di awal minggu Ramadhan selama Big Ramadhan Sale di Shopee:
Peningkatan traffic tertinggi pada pukul 3-5 pagi hingga 5 kali lipat bersamaan dengan Goyang Hujan Emas
Antusiasme in-app game Goyang Hujan Emas yang sudah diikuti lebih dari 2 Juta partisipan sejak diluncurkan pada 15 Mei
Total 3 Milyar Koin Shopee dan Emas telah dibagikan di Goyang Hujan Emas
Kategori Fashion Muslim menjadi salah satu yang paling diminati. Terbukti adanya kenaikan pembelian hampir 3x lipat dibandingkan dengan tahun lalu
Tiga kategori terpopuler adalah Kecantikan, Fashion Muslim, dan Pakaian Wanita
Sebagai bagian dari perayaan Big Ramadhan Sale yang sedang berlangsung, Shopee juga berkomitmen untuk memberikan ragam pilihan produk bagi pengguna, salah satunya di kategori Fashion Muslim yang merupakan salah satu yang terpopuler. Merespon hal ini, melalui Shopee Selebriti Squad mengkurasikan koleksi Ramadhan dari jajaran selebriti kenamaan serta menghadirkan anggota terbaru yaitu Ivan Gunawan pemilik toko Mandjha dan Laudya Cynthia Bella pemilik toko L by LCB. Nikmati diskon hingga 70% di semua toko Shopee Selebrity Squad serta potongan voucher dengan mengunakan kode SELEBSQUAD.
Ivan Gunawan, Founder dan Creative Director dari Mandjha mengungkapkan antusiasme nya setelah bergabung di Shopee Selebriti Squad. “Dengan hadirnya Mandjha pastinya akan menambah keseruan dan ragam pilihan selama Big Ramadhan Sale 2018 sehingga dapat memenuhi kebutuhan konsumen akan baju muslim selama bulan Ramadhan. Shopee juga merupakan platform yang mudah digunakan dan memiliki jaringan yang luas di seluruh Indonesia, sehingga saya percaya bahwa bisnis saya ada di tangan yang tepat.”
Nantikan Puncak Big Ramadhan Sale yang akan berlangsung dari 25 Mei hingga 31 Mei 2018 yang akan memberikan penawaran terbesar:
Puncak Diskon hingga 90%
Goyang Hujan Emas 1 Hari 1 Milyar
Flash Sale terbesar 8x sehari
Pesta Cashback Voucher Sepanjang Hari
Salah satu persembahan dalam Puncak Big Ramadhan Sale bagi para pecinta elektronik, Shopee menghadirkan eksklusif launch Redmi S2 di Shopee Super Brand Day bersama Xiaomi pada 25 Mei 2018.
Unduh Shopee secara gratis di App Store atau Google Play Store. Untuk informasi lebih lanjut mengenai kampanye Big Ramadhan Sale, kunjungi https://shopee.co.id/m/bigramadhansale. (tb44/hms).
Tambahkan Komentar