Temanggung, TABAYUNA.com – Program Studi
Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) dan Pendidikan Islam Anak Usia Dini,
melakukan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) dengan Harian Jateng dan
Penerbit Formaci, Sabtu (15/12/2018).
Kegiatan itu, diinisiasi Program Studi
Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) dan Pendidikan Islam Anak Usia Dini,
yang bekerjasama dengan Penerbit Formaci Semarang serta Harian Jateng yang
dirangkai dengan Seminar Regional bertajuk “Strategi Menjadi Guru Berprestasi
Melalui Literasi” pada Sabtu siang (15/12/2018).
Seminar ini mendatangkan Dian
Marta Wijayanti guru SDN Sampangan 01 Kota Semarang yang menjuarai beberapa
even, tingkat regional maupun nasional dan Heri Susanto Pemimpin Umum
Harianjateng.com yang dihadiri puluhan mahasiswa.
Hamidulloh Ibda Kaprodi PGMI
STAINU Temanggung mengatakan, tujuan MoU itu untuk memperkuat program dan tugas
prodi yang menjalankan Tri Dharma Perguruan Tinggi di wilayah pendidikan dan
pengajar, penelitian, dan pengabdian pada masyarakat.
“Kami sudah menyiapkan beberapa
naskah untuk siap diterbitkan, baik itu dari kalangan mahasiswa atau dosen.
Maka MoU ini sangat membantu kami agar buku-buku dapat ISBN dan KDT dari
Perpusnas yang dibantu penerbit,” ujar pengurus bidang Diklat dan Litbang LP Ma'arif NU Jateng tersebut. (tb44).
Tambahkan Komentar