Judul : Pendidikan Kewarganegaraan; NKRI Harga Mati
Penulis : TGS. Prof. Dr. K.H. Saidurrahman, M.Ag., Dr. H.
Arifinsyah, M.Ag
Penerbit : Kencana
Terbit : 2018
Tebal : xvi, 218 halaman
Cetakan : Pertama, September 2018
ISBN : 978-602-422-769-2 (E-book pdf)
Peresensi : Muhammad Devon A.A, mahasiswa Prodi Ilmu Administrasi
Negara Universitas Islam Malang
Kewarganegaraan adalah suatu konsep
memperlakukan sama dan setara(equality) bagi seluruh warga negara
di suatu Negara dengan mengabaikan perbedaan suku, ras, agama, sosial, jenis
kelamin, golongan, dan pandangan politik.
Buku pendidikan kewarganegaraan untuk perguruan
tinggi ini berupaya untuk menerapkan konsep kewarganegaraan bagi mahasiswa
untuk pembentukan karakter nasionalisme bagi seorang pelajar sebagai generasi
intelektual yang meneruskan perjuangan bangsa.
Pancasila adalah dasar persatuan bangsa, selama
kita belum bisa mengimplementasikan nilai nilai pancasila dalam kehidupan
masyarakat kita akan menjadi mudah terpecah belah dan bangsa akan sulit meraih
kemajuan yang diinginkan.
Demokrasi Pancasila yang menjadi
filosofi dan semboyang bhineka tunggal ika, Pancasila melalui bhineka tunggal
ika menjadi pengikat sekaligus menjamin keberagaman Indonesia. Pancasila
bersifat penting bukan saja menjadi landasan kesatuan bangsa Indonesia
melainkan juga sebagai jaminan atas eksitensi dari masing masing kelompok
ataupun komunitas yang berbeda dalam satu kesatuan bangsa dan nengara Indonesia.
Dengan
adanya buku ini sangatlah berpengaruh terhadap masyarakat banyak tentunya
kaum-kaum muda, karena membahas tentang pendidikan kewarganegaraan. Dan di buku
ini juga membahas tentang Pancasila yang kita tau bahwa Pancasila
merupakan dasar negara kita negara Indonesia dan sangatlah penting nilai–nilai
Pancasila ini untuk di terapkan untuk kehidupan sehari-hari dan lebih khususnya
kepada kaum-kaum muda sekarang, yang kurangnya menerapkan nilai nilai pancasila
untuk kehidupan sehari hari.
Buku ini
sangat cocok untuk kalian yang ingin mempelajari lebih dalam tentang politik,
masyarakat, dan lain sebagainya. Kekurangan di buku ini hanya terdapat pada
kata-kata penulisan yang masih terdapat kata yang salah, selainnya yang ada pada
buku ini sangat bagus dan dapat dipahami dengan mudah. (tb).
Tambahkan Komentar