Jakarta, TABAYUNA.com - Bertempat di Hotel Vasaka Jakarta, Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) RI menggelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme (FKPT) ke-XII bertajuk "Ikhlas Merajut Damai Menggapai Indonesia Emas" yang resmi dibuka Rabu (23/4/2025).
Dalam pidato kunci, Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Komjen. Pol. Eddy Hartono, S.I.K., M.H., menyampaikan apresiasi kepada pengurus FKPT periode 2022-2025 yang telah menjalankan tugas dengan baik.
"Selamat atas pelantikan FKPT di 36 provinsi dan 2 kabupaten," kata Eddy Hartono.
Hari ini saya sangat bangga, katanya, karena banyak senior-senior yang jadi pengurus FKPT. "Banyak juga yang muda-muda menjadi pengurus. Terima kasih juga kepada pengurus FKPT periode 2022-2025 yang telah memberikan warna dan pengabdiannya di FKPT," katanya.
Dengan komposisi FKPT yang ideal itu, pihaknya berharap agar kinerja FKPT se Indonesia periode 2025-2027 berjalan maksimal.
Sementara itu, Ketua FKPT Jawa Tengah Dr. Hamidulloh Ibda mengatakan bahwa pelantikan tersebut menjadi awal pengurus FKPT Jawa Tengah menjalankan tugas dan program kerja dalam mencegah terorisme.
"Setiap bidang sudah ada program mandatori dari BNPT. Tapi yang nonmandatori, kemarin sudah kami laksanakan rapat koordinasi di Kantor Badan Kesbangpol Jateng untuk setiap bidang membuat program minimal 1-3 yang wajib terlaksana," kata dia.
Meski efisiensi, kata Ibda, namun kita harus bekerja maksimal dengan sinergi dan kolaborasi. "Semua pengurus berlatar belakang beragam. Dengan modal sosial dan jejaring, insyaallah kami akan optimis bisa menjaga NKRI khususnya di Jawa Tengah," harap Ibda. (*)
Tambahkan Komentar